Kekhawatiran Audiens Penggemar VTuber afiliasi Wactor Production, yang Bekerja Sama Dengan Bilibili Untuk Audisi 5 Karakter VTuber Mereka
Wactor Production adalah Agensi VTuber dikenal memiliki basis audiens Amerika Latin, membuka audisi untuk talent VTuber baru, bekerja sama dengan Platform sharing media terbesar China, Bilibili.
Agensi Vtuber Wactor Production adalah Agensi VTuber dari Jepang yang memiliki porsi audiens yang lain dari para agensi VTuber lainnya. Selain memiliki audiens dari Jepang, para talenta VTuber Wactor Production berhasil mendapatkan perhatian audiens dari Amerika Latin. Alhasil karena mendapat target audiens luar negeri dengan jumlah populasi berbahasa terbanyak terbesar ketiga tersebut, mereka mengatur strategi pemasaran mereka untuk merangkul audiens tersebut, untuk memanfaatkan audiens yang tidak begitu ditargetkan oleh para Agensi VTuber besar lainnya. Alhasil, mereka mulai membuat video promosi serta konten yang merangkul audiens pembicara amerika latin seperti membuat iklan dengan video bersubtitle bahasa Amerika Latin. Bisa dibilang, Wactor Production untuk saat ini merupakan agensi VTuber Jepang yang memonopoly pasar audiens Amerika Latin.
Merasa sudah waktunya untuk menambah roster talenta VTuber mereka, Agensi VTuber Wactor Production membuka audisi talent VTuber mereka. Uniknya, audisi ini adalah audisi pertama yang melakukan kolaborasi resmi dengan platform video sharing terbesar di China, Bilibili. Para penggemar berbahasa amerika latin senang mendengar kabar tersebut, namun mereka yang masih ingat drama yang terjadi antara Hololive dan pihak Bilibili, khawatir dengan calon talenta VTuber yang hendak mendaftar pada audisi yang memiliki keterlibatan dengan Bilibili.
Drama Hololive dan Bilibili yang berujung pembubaran HoloCN
Bagi mereka yg belum tahu, Hololive memutuskan untuk angkat kaki dari pasar China dikarenakan blunder penyebutan nama wilayah yang membuat berang audiens dari China yang menuntut agar talent Kiryu Coco dipecat dari Hololive karena telah “melukai perasaan masyarakat China” yang mengakui kebijakan “Satu China”.
Meski klaim tersebut terkesan dipaksakan karena penyebutan wilayah tersebut adalah presentasi statistik negara penonton channel Kiryu Coco. Hal tersebut telah berhasil menghanguskan mayoritas kesempatan kerjasama antara Hololive di China daratan karena boikot serta perundungan massal kepada talent mereka, yang masih berlangsung hingga sekarang.
Setelah ditekan antara mempertahankan talenta Kiryu Coco atau diboikot untuk keluar dari pasar China, Hololive memutuskan untuk menutup HoloCN dan meluluskan seluruh talenta terkait dengan alasan finansial. Lebih detilnya mengenai kelulusan para talenta VTuber HoloCN bisa dibaca pada artikel ini:
https://otaku.mobileague.id/kelulusan-6-talenta-hololive-cn-dijadwalkan/
Kekhawatiran Audiens luar oleh kerjasama audisi talenta Wactor Production yang didukung Bilibili
Audiens luar yang mengetahui drama Hololive tersebut, berpendapat bahwa pasar VTuber di China Daratan amatlah riskan meskipun memiliki pasar dengan jumlah audiens terbanyak sedunia. Mereka khawatir karena audiens VTuber dari China dikenal tidak main ampun jika ada hal-hal sensitif yang menyinggung perasaan mereka dan bersikap berlebihan.
Sebagian audiens juga menyatakan kebenciannya dengan kerja sama tersebut. Mereka menghimbau dan berharap semoga tidak ada calon talenta yang mendaftar dalam audisi dimana Bilibili terlibat didalamnya.
Namun meski begitu, nampaknya mayoritas Audiens Amerika Latin tidak begitu risau dengan kerjasama tersebut. Mereka mendukung agar audisi tersebut berjalan lancar dan para talenta VTuber Wactor Production mendapat kolega baru. Adapun mereka yang mengetahui drama yang membuat Hololive hengkang dari pasar China, masih memberikan dukungan dengan saran untuk lebih berhati-hati untuk mengulangi tragedi yang sama terjadi kembali.
Apakah Kerjasama dengan Bilibili merupakan kontrak agar talenta menyiarkan secara ekslusif di Bilibili?
Berdasarkan halaman resmi website Wactor Production, para talenta VTuber Jepang memiliki dua platform penyiaran yakni YouTube dan Bilibili, sementara talenta yang berasal dari China hanya memiliki platform penyiaran Bilibili saja. Dan berdasarkan penjelasan dari Video promosi audisi pada channel Miu Hizuki, Bisa disimpulkan bahwa para talenta lulus terpilih akan berkesempatan untuk bersiaran di platform Bilibili, yang berarti tidak ada klaim ekslusifitas keharusan hanya bersiar di Bilibili. Bisa jadi saja siaran mereka hanya di-Mirror dari YouTube ke Bilibili seperti yang umum dilakukan oleh para talenta Hololive sebelum pemutusan hubungan kerjasama dengan Bilibili. Sehingga kekhawatiran selanjutnya adalah bagaimana menjaga diri agar tidak melakukan blunder yang menyinggung audiens China.
Untuk menikmati artikel-artikel paling update tentang Vtuber baik di Indonesia maupun di mancanegara, Mobidachi sekalian bisa mengikuti Vtuber Corner kami di otaku.mobileague.id
Sumber:
http://wactor.tech/
Miu Hazuki Channel
r/VirtualYouTuber
VTuber Heaven FP