Site icon Otaku Mobileague

Jawaban: Vocaloid Itu Anime Apa?

Jawaban: Vocaloid Itu Anime Apa? - Otaku Mobileague

Pasti ada aja kan temen Mobidachi yang tiap nonton lagu Vocaloid di youtube nanya ke kamu itu anime apa? Nah tenang dulu, sabar, jangan berkata kasar dulu. Kasih dia artikel ini dan penulis jelaskan apa itu Vocaloid.

Vocaloid Adalah

Vocaloid (biasa disebut V1, berasal dari kata “vocal” dan “android”) adalah software aplikasi sythesizer dengan suara manusia bernyanyi yang dikembangkan oleh Yamaha corporation. Proyek ini berskala internasional dan dihasilkan oleh Kenmochi Hideki yang dikenal dengan bapak dari V1.

V1 Pertama

 LE♂N dan L♀LA merupakan V1 engine bahasa inggris pertama yang dijual di Januari 2004 oleh Zero-G Limited. Mereka dikenal dengan sebutan “Project Daisy” selain HANAKO dan TARO.  LE♂N adalah suara virtual laki-laki dan L♀LA adalah suara virtual perempuan yang keduanya dimodelkan dari penyanyi profesional asli.

Membuat Lagu Tanpa Vocalist Manusia

Jadi kamu bisa membuat lagu tanpa memerlukan penyanyi asli, hanya menggunakan software V1. Saat ini software V1 bisa dibeli secara online melalui website resminya di Vocaloid Voicebank. Software ini terbagi atas suara pria, suara wanita, bahasa jepang, spanyol, inggris, china dan korea, sesuaikan dengan kebutuhan.

SIAPA HAYOO V1 YANG SAMPAI SEKARANG PALING TERKENAL SAMPAI PUNYA KONSER DI DUNIA?

Vocaloid Paling Terkenal

Hatsune Miku saat ini menjadi V1 yang paling dikenal oleh seluruh dunia. Walaupun bukan yang pertama maupun yang terbaru, entah kenapa suara Hatsune Miku sangat disukai oleh semua kalangan. Selain itu yang terkenal lagi yaitu Rin dan Len, Luka, IA, Gumi dan masih banyak lainnya.

Selain menjadi salah satu suara virtual dari V1, Hatsune Miku yang mempunyai rambut twintail berwarna hijau kebiruan merupakan virtual idol. Tidak hanya mempunyai live concert sendiri, tetapi Miku juga mempunyai game dan bahkan menjadi bintang iklan di Jepang.

Game V1 Project Diva

Saking terkenalnya V1, sampai kompilasi lagu-lagunya dibuatkan tarian, visual dan akhirnya menjadi sebuah game. Project Diva merupakan game V1 yang dikembangkan oleh Sega dan Crypton Future Media untuk berbagai macam platform. Tentu saja Hatsune Miku menjadi wajah dan karakter utama dari game ritme ini.

Jadi sekarang Mobidachi tahu kan apa itu V1 dan apakah itu anime atau bukan. Siapa karakter V1 yang paling kamu sukai? kalau penulis pastinya fans berat Hatsune Miku


Sumber: Fandom Wikipedia
Baca artikel menarik lainnya disininih!

Exit mobile version