VTuber CornerPop Culture

Tateno Ito adalah Neko Neneka Akhirnya Muncul Kembali

Tateno Ito adalah Neko Neneka yang merupakan VTuber yang mendapat dukungan dari para penggemarnya agar bisa membayar tagihan rumah serta kebutuhan dirinya kemudian pamit berhenti sementara sebagai VTuber

Sebelumnya, Neko Neneka adalah VTuber PNG yang sama sekali tidak memiliki avatar 2D yang sempat viral karena dari salah seorang penggemar yang berhasil berkampanye, meminta tolong untuk memberikan bantuan finansial untuk Neko Neneka.

Kini, channel lama VTuber Neko Neneka tiba-tiba berubah nama dan memunculkan hitung mundur siaran langsung debut perdananya setelah enam bulan pamit untuk menyelesaikan urusan pribadinya dan berjanji untuk kembali melakukan aktifitas VTuber dengan nama dan avatar baru.

Tateno Ito adalah Neko Neneka, VTuber PNG yang melejit karena viral dan Pity Sub

Sebelumnya, Neko Neneka adalah VTuber PNG yang sama sekali tidak memiliki avatar 2D yang sempat viral karena dari salah seorang penggemar yang berhasil berkampanye untuk meminta tolong untuk memberikan bantuan finansial untuk Neko Neneka. Selain mendapat bantuan finansial, dirinya juga mendapat Pity Sub dimana Neko Neneka yang dulunya hanya memiliki sekitar 3000-an sub melonjak menjadi lebih dari 50.000-an sub. 

Berkat daya tarik dari konten miliknya, Neko Neneka berhasil menjaga jumlah sub tersebut sampai dirinya kembali siap untuk tampil sebagai VTuber baru dengan nama dan tampilan yang baru.

Jika kalian tertarik kalian bisa menantikan debut diri Neko Neneka menjadi Tateno Ino di channel lama Neko Neneka (yang sudah berubah nama menjadi Tateno Ino).

Untuk menikmati artikel-artikel paling update tentang Vtuber baik di Indonesia maupun di mancanegara, Mobidachi sekalian bisa mengikuti Vtuber Corner kami di otaku.mobileague.id

(Visited 508 times, 1 visits today)

Kikitondo

Editor Mobileague dan Penulis spesialisasi artikel VTuber Corner, Penyunting Artikel Umum. Lulusan Penonton Anime, Holofans, tapi suka VTuber secara umum.