AnimangaReview

Merinding! Berikut 5 Manga Junji Ito Yang Paling Menyeramkan

Junji ito merupakan maestro horror dari jepang yang melegenda dengan manga horrornya yang bikin bulu kuduk merinding. Berawal dari awal 90an ketika beliau menulis manga hanya sebagai hobby, dan hingga saat ini sudah puluhan komik menghantui para penggemarnya. 

Cerita yang out of the box dan penggambaran yang sangat disturbing, membuat Junji Ito mendapat penghargaan Eisner Award di 2019 kemarin. Apa saja manga yang paling membuat penulis merinding? Yuk cek this out:

Tomie

Merinding! Berikut 5 Manga Junji Ito Yang Paling Menyeramkan - Otaku Mobileague

Tomie bercerita tentang perempuan cantik biasa bernama Tomie yang ada di sekolah seperti perempuan cantik pada umumnya. Namun nahas, ada kecelakaan ketika tugas sekolah yang membuat dia meninggal.

Akan tetapi beberapa minggu kemudian, dia kembali ke sekolah seakan-akan tidak terjadi apa-apa. Mulai dari sini lah kejadian-kejadian aneh mulai terjadi di kota tersebut. Siapakah sebenarnya Tomie dan kenapa dia bisa bangkit lagi?

Uzumaki

Merinding! Berikut 5 Manga Junji Ito Yang Paling Menyeramkan - Otaku Mobileague
Junji Ito Manga: Uzumaki

Uzumaki yang berarti pusaran merupakan manga Junji Ito yang menceritakan sebuah desa yang terkena fenomena aneh. Fenomena-fenomena tersebut selalu berbentuk pusaran yang mengerikan.

Cerita ini berfokus pada seorang perempuan yang menjadi saksi fenomena pusaran sadis ini mulai dari skala kecil hingga memakan korban ribuan orang. Apakah perempuan itu dan keluarganya bisa selamat dari fenomena ini?

GYO

Merinding! Berikut 5 Manga Junji Ito Yang Paling Menyeramkan - Otaku Mobileague

Ikan yang berkaki adalah sesuatu yang kita lihat dari penggambaran teori evolusi makhluk hidup. Tapi bagaimana jika ikan tersebut muncul dari laut ke daratan dan memangsa manusia hidup-hidup?

Itulah yang terjadi di dunia dalam cerita GYO. Jika dimakan oleh ikan tersebut, mungkin kita akan langsung mati tanpa menderita, tetapi ternyata ada takdir yang lebih menyeramkan dari itu. Aapakah itu? langsung aja baca GYO!

Baca juga  Begini Nasib Yuji Itadori dalam Shibuya Arc

MASIH ADA LOH MANGA YANG GA KALAH MENYERAMKAN DI PAGE 2!

(Visited 2,898 times, 1 visits today)