NewsKabar Anime

Mushoku Tensei: Jobless Reincarnation Season 2 Akan Segera Tayang di Muse Indonesia

Kontributor: Surya IL
Penyunting: Kikitondo

“Muse Indonesia mengabarkan akan segera menayangkan Mushoku Tensei: Jobless Reincarnation Season 2.”

Salah satu tempat nonton anime legal di Indonesia, Muse Indonesia mengabarkan melalui media official mereka di Twitter, bahwa Mushoku Tensei: Jobless Reincarnation season 2 akan segera tayang.

Hal tersebut sangat disambut dengan antusias oleh para penggemar anime, bahkan ada yang menyarankan untuk menggunakan dubbing berbahasa Indonesia sekalian. Meski demikian, belum ada informasi tambahan apakah keinginan para penggemar akan segera dikabulkan.

Namun, tetap saja penulis merasa senang karena dengan ini penonton akan lebih mudah mendapatkan tontonan legal untuk anime favoritnya tersebut.

Sebelumnya di Mushoku Tensei Season 1

Mushoku Tensei: Jobless Reincarnation Season 2

Bagi yang belum tahu, pada seri pertamanya ini, Mushoku Tensei menceritakan tentang seorang NEET Jepang yang telah berusia 34 tahun, lalu diusir dari rumah setelah orang tuanya meninggal. 

Setelah itu, ia melakukan introspeksi diri, tetapi dia merasa hidupnya tidak berarti karena apa pun yang coba dia lakukan terasa tidak berguna. Namun, sebelum meninggal ia berani mencegat sebuah truk demi menyelamatkan seseorang. 

Namun, ternyata dia mengalami reinkarnasi ke dunia penuh pedang maupun sihir dan terbangun di dalam tubuh bayi. Karena merasa telah diberikan kesempatan kedua, dia memutuskan untuk menjadi sukses di kehidupan kali ini sebagai Rudeus Greyrat.

Bahkan, karena melakukan pelatihan lebih awal, ia mampu menjadi murid ahli sihir dari guru ternama. Kemudian, menjadi pahlawan yang mampu melawan Dewa Manusia. Namun, ternyata cerita tentang pahlawan ini masih berlanjut di season 2.

Baca juga  Petualangan Fantasi Gelap - Pencarian Cinta dan Kebebasan Chainsaw Man

Sinopsis Mushoku Tensei Season 2

Jika di awal season 1 menceritakan tentang awal seorang Rudeus yang masuk ke dunia Mushoku, maka di season 2 ini berlanjut dengan Rudeus yang hendak menyelamatkan keluarganya.

Pada trailer yang telah tayang sebelumnya di Muse Asia, terlihat Rudeus dan rombongannya melewati musim dingin selama perjalanan tersebut. Ia banyak bertemu dengan orang-orang baru yang memberikannya semangat selama proses perjalanan tersebut.

Namun, tidak dapat dipastikan apakah Rudeus berhasil dalam misi penyelamatan tersebut atau tidak, tetapi bagi yang sudah membaca manganya pasti tahu kisah kelanjutan Rudeus seperti apa.

Menurut spoiler, karya yang ditulis Rifujin na Magonote ini akan memberikan akhir yang baik bagi si pahlawan tersebut. Jadi, bagi para penggemar yang hanya menonton animenya saja, kaliaan bisa bernapas lega karena akhir dari sang tokoh utama tidak akan membuat kalian menangis.

Tanggal Rilis Resmi Mushoku Tensei: Jobless Reincarnation Season 2

Mushoku Tensei: Jobless Reincarnation Season 2 Akan Segera Tayang di Muse Indonesia - Otaku Mobileague

Menurut kabar dari AnimeJapan Event, Mushoku Tensei season 2 ini akan segera tayang secara official di Jepang pada tanggal 2 Juli 2023 mendatang. Jadi, perkiraan anime tersebut akan rilis di Indonesia kira-kira seminggu setelahnya jika menggunakan dubbing Indonesia.

Namun, apabila season 2 ini hanya menggunakan takarir atau subtitle Indonesia saja, kemungkinan akan lebih cepat tayang. Namun, sekali lagi belum ada tanggal resminya kapan akan tayang di Muse Indonesia. Ini hanya perkiraan penulis saja mengingat proses pemberian takarir dan dubbing sangat berbeda seperti anime Spy x Family yang pernah tayang sebelumnya di Muse Indonesia.

Baca juga  Yoshiki Dari X Japan Sumbangkan 1,4 Miliar Rupiah untuk Covid-19

Jadi, diharapkan para fans menunggu dengan sabar ya agar tim Muse Indonesia dapat mempersiapkan anime ini dengan baik.

Tentang Penulis Mushoku Tensei

Mushoku Tensei: Jobless Reincarnation Season 2

Sebelumnya Mushoku Tensei hadir dalam seri novel berjudul Mushoku Tensei: Isekai Ittara Honki Desu yang ditulis oleh Rifujin na Magonote. Seri tersebut awalnya terbit melalui situs website bernama Shousetsuka ni Narou pada tanggal 22 November 2012. Kemudian, dirilis dalam bentuk cetak di bawah imprint MF Books terbitan Media Factory dengan ilustrasi buatan Shirotaka.

Baru kemudian novel tersebut mendapatkan adaptasi manga oleh Yuka Fujikawa hingga dimuat dalam majalah Monthly Comic Flapper pada edisi Juni 2014. Bahkan penerbit Seven Seas Entertainment juga melisensikan volume tankoubon dari manga tersebut sehingga dapat terbit di wilayah Amerika Utara serta melisensikan seri novel ringannya juga.

Sehingga tidak heran jika Mushoku Tensei mendapatkan adaptasi anime season pertamanya dari Studio Bind pada 11 Januari 2021 lalu.

Kesimpulan Mushoku Tensei: Jobless Reincarnation Season 2

Muse Indonesia telah mendapatkan lisensi penayangan untuk anime Mushoku Tensei: Jobless Reincarnation Season 2 yang akan tayang pada 2 Juli 2023 mendatang. Namun, belum ada informasi lebih lanjut penayangan ini akan memakai takarir Indonesia saja atau dengan menggunakan dubbing Indonesia.

Sumber:

(Visited 125 times, 1 visits today)

Kikitondo

Editor Mobileague dan Penulis spesialisasi artikel VTuber Corner, Penyunting Artikel Umum. Lulusan Penonton Anime, Holofans, tapi suka VTuber secara umum.